AYAM KEMANGI ASAM PEDAS | ayo-masak.com


Bahan:
10 bh sayap ayam, potong jadi 2 bagian
½ sdt garam
½ sdt merica bubuk
2 sdm air jeruk nipis
2 sdm minyak untuk menumis
300 ml air
¼ sdt garam
½ sdt gula pasir
5 bh tomat hijau, potong jadi 4 bagian
1 ikat daun kemangi

Bumbu:
5 bh bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
10 bh cabai rawit, memarkan
1 bh tomat, potong-potong
1 btg serai, memarkan
2 lbr daun pandan, iris tipis
2 btg daun bawang, potong 1 cm
1 ikat kemangi, petik daunnya

Cara membuat:
Lumuri sayap ayam dengan garam, merica bubuk, dan air jeruk nipis, aduk rata. Sisihkan.

Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih, hingga harum.

Tambahkan cabai rawit, tomat, serai, daun pandan, daun bawang, dan air, masak sampai mendidih.

Masukkan sayap ayam, gula pasir, air, dan garam, masak sampai ayam matang.

Menjelang diangkat, masukkan tomat hijau dan daun kemangi. Aduk sebentar sampai semua bahan matang.

untuk 5 porsi

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment